Pada umumnya, WordPress sama sekali tidak mengizinkan para pengguna untuk mengoperasikan kode PHP pada postingan dan halaman website. Hal ini mungkin saja akan menjadi sedikit masalah sebab dalam kondisi tertentu Anda pasti ingin memaksimalkan postingan agar berfungsi dengan baik. Mungkin untuk menampilkan beberapa data yang terdapat di dalam database atau tempat lain.

Sebenarnya tersedia beberapa cara yang sangat mudah untuk mengatasi permasalahan tersebut. Anda hanya perlu menginstal plugin agar dapat menambahkan script PHP. Di artikel kali ini saya akan menjelaskan cara untuk menambahkan script tersebut ke dalam postingan serta halaman situs WordPress.

Anda juga bisa menambahkan live chat di WordPress dengan mengikuti Panduan berikut ini.

Apa yang saja yang harus Anda persiapkan?

Sebelum Anda mengikuti langkah pada tutorial kali ini, pastikan jika Anda:

  • Mempunyai akses masuk ke halaman dashboard admin wordpress
  • Mempunyai Plugin Insert PHP

Anda juga dapat Membackup wordpress dengan menggunakan udraftplus seperti panduan berikut ini.

Langkah 1: Menginstal Plugin Insert PHP Di WordPress

Kode PHP bisa dioperasikan pada postingan atau halaman WordPress dengan menggunakan plugin Insert PHP. Langkah pertama silahkan mengakses halaman dashboard admin WordPress dan ikuti langkah untuk menginstal plugin di bawah ini.

  1. Silahkan pilih Opsi Plugins > Add New.
  2. Selanjutnya Masukkan Insert PHP di kolom pencarian.
  3. Kemudian tekan tombol Install. Aktifkan setelah proses instalasi sudah selesai.

Anda juga bisa menyetting Robot.txt di WordPress dengan mengikuti Panduan berikut ini.

Langkah 2: Memasukkan Kode PHP ke Postingan

Silahkan Anda membuat postingan atau halaman baru di halaman WordPress dan masukkan kode PHP yang ingin Anda gunakan. Gantilah tag pembuka dan penutup pada PHP “<?php” dan “?>” dengan menggunakan tag [insert_php] dan [/insert_php].

Dalam ilustrasi kali ini saya akan memasukkan script PHP untuk menampilkan tanggal dan waktu di dalam postingan.

Anda juga bisa menggunakan stagging wordpress untuk melakukan testing seperti artikel berikut ini.

Langkah 3: Mengecek Hasil Kode PHP pada Postingan

Selanjutnya akses postingan Anda dan Anda akan segera melihat kode PHP yang sudah hasil dieksekusi. Di bawah ini merupakan contoh tampilan dari script php yang sudah disisipkan kedalam postingan.

Kesimpulan

Setelah Anda berhasil menyelesaikan tutorial yang singkat ini, Anda sudah mempelajari cara untuk menambahkan kode PHP ke dalam postingan dan halaman WordPress. Menggunakan scipt PHP tentu saja akan berguna apabila Anda ingin menunjukan waktu lokal, konten dari file yang terdapat di server, serta output dari URL lain.

Anda dapat melakukan migrasi joomla ke WordPress dengan mengikuti tutorial pada artikel berikut ini.