7 Video Editor Online Gratis Tanpa Instal dan Berkualitas Baik

Menjadi video maker atau yang lebih populer dengan youtuber memang tak mudah. Ada begitu banyak software editing yang bisa digunakan terlebih lagi anda harus menginstal terlebih dahulu dan software tersebut tidaklah gratis. Apakah anda tahu anda bisa melakukan editing video melalui situs web yang memiliki fitur pengeditan video secara online dan tanpa perlu memasang software di komputer. Situs web editing secara online memungkinkan anda melakukan pengeditan secara cepat dan sederhana dan tanpa anda harus membeli dan menginstal terlebih dahulu.

Berikut ini adalah beberapa situs web gratis terbaik untuk mengedit video.

  1. Movie Maker Online

Movie Maker online adalah situs pengeditan yang luar biasa, dengan waktu singkat anda bisa melakukan editing dan menyesuaikan tata letak tempat anda, bisa menyeret dan melepaskan video, gambar foto, dan musik. Anda dapat memotong Video yang diunggah dan bisa memilih beberapa fitur yang tersedia.

Situs ini juga menawarkan overlay teks, opsi pudar, dan transisi lainya. Selain itu terdapat juga pilihan gambar dan musik gratis yang bisa kamu gunakan. Sayangnya movie maker online ini banyak ads yang akan mengganggu saat editing anda. Oleh karena itu anda harus menggunakan plug-in untuk memblokir iklan tersebut.

Website : https://moviemakeronline.com/

  1. ClipChamp

ClipChamp adalah video editor online yang berkualitas dan lebih mudah untuk digunakan jika anda menganggap Movie Maker Online terlalu lengkap dan ribet. Kamu bisa langsung mengupload video yang sudah kamu rekam atau menggunakan webcam untuk membuat video yang baru.

Selain itu kelebihan lainnya dari video editor online ini adalah tidak ada batasan file, membalik/menyalin vidio, memutar video searah atau berlawan arah jarum jam, memotong bagian video, dan menyesuaikan warna kecerahan. Terlebih lagi rendering Video cukup cepat.

Website : https://clipchamp.com/en/

  1. Video Toolbox

Video Toolbox adalah editor video online yang bisa mengunggah video hingga ukuran 1,5 GB. Editor video online ini bisa mengkonversi video ke berbagai video yang sering digunakan. Seperti AMV, MP4, 3GP, AVI, FLV, MKV, MPEG dan masih banyak lagi.

Fitur lain dari editor video online, seperti menambahkan watermark, menggabungkan beberapa file menjadi satu video, mengekstrak audio atau video dan membuat teks pada video. Editor video online sangat cocok untuk anda yang membutuhkan editing dasar.

Website : https://www.videotoolbox.com/

  1. WeVideo

Tampilan dari editor video online ini sangatlah mudah digunakan oleh pemula dan fitur-fitur pengeditan video bisa juga dipakai pemula lanjutan, jadi kamu tidak perlu menjadi profesional untuk membuat film yang bagus. Anda dapat mengontrol semua yang ada pada video anda, termasuk gerakan, transisi, adegan, dan green screen.

Wevideo adalah editor video online berbasis cloud yang mudah untuk digunakan. Setiap file yang tersimpan pada icloud dapat diakses dimanapun dan kapanpun selama dalam akses internet. Terlebih lagi editor video ini terdapat pada semua platform populer seperti Windows, Mac, Chromebook, iOS dan juga android.

Website : https://www.wevideo.com/

  1. Online Video Cutter

Online video cutter adalah editor video online sangat simple dan mudah digunakan dan tersedia juga dalam bentuk extension pada google chrome. kamu bisa mengupload file ke situ web hingga 500mb seperti store clips yang ada pada google drive atau penyimpanan online yang lainnya. Editor video ini digunakan untuk menghapus rekaman yang tidak diinginkan, memutar video, dan memotong video. Anda juga bisa memilih format video dan bisa menurunkan kualitas gambar agar berukuran lebih kecil.

Website : https://online-video-cutter.com/id/

  1. Kizoa

Kizoa adalah editor video online yang dapat membuat video dan tampilan slideshow yang mudah untuk dibagikan ke twitter dan facebook. Kizoa sangat dikenal oleh banyak pengguna sosial media karena memberikan efek khusus pada video. Editor video ini bekerja pada detail halus seperti ukuran, durasi, waktu, dan sebagainya. Dalam fitur itu tersedia pilihan memberikan animasi yang membuat video jauh lebih menarik dan sepenuhnya gratis.

Website : https://www.kizoa.com/

  1. Loopster

Loopster adalah editor video online yang memungkinkan kamu seperti editor profesional lainya karena editor video ini memberikan platform yang mudah, yang membuat video anda biasa terlihat seperti diedit oleh profesional. Karena kelebihan ini juga editor video ini memberikan koleksi sound effect yang bervariasi sehingga anda bisa menambahkan pada video yang kamu kerjakan.

Website : http://www.loopster.com/